LEBIH MENGENAL TENTANG JELLY

Lebih Mengenal Tentang Jelly - CAMILAN NUSANTARA


Jelly adalah produk yang sekarang menjadi populer sebagai makananatau  cemilan. Pembuatan jelly merupakan salah satu cara untuk mengurangi limbah buah yang melimpah saat panen. Menghasilkan jelly bermutu baik dari buah yang melimpah saat panen merupakan tantangan yang sangat penting, karena dapat mengurangi limbah buah dan menghasilkan banyak keuntungan (Ingham, 2008).

Menurut Koswara (2009), jelly merupakan makanan setengah padat yang dibuat dari buah-buahan dan gula dengan kandungan total padatan minimal 65%. Komposisi bahan mentahnya ialah 45% bagian buah dan 55% bagian gula. Pembuatan jelly tidak menggunakan pulp tetapi sari buah. Jelly yang baik memiliki tekstur yang kenyal, transparan, serta memiliki aroma dan rasa buah yang asli.

Pada prinsipnya semua jenis buah dapat digunakan untuk membuat jelly, terutama buah yang mengandung pektin. Untuk menghasilkan pektin yang banyak, buah yang digunakan sebaiknya matang fisiologis, namun untuk mendapatkan cita rasa (aroma dan rasa) digunakan buah yang sudah matang morfologis. Sebaiknya dalam pembuatan jelly digunakan buah matang fisiologis dan matang morfologis dengan perbandingan yang sama untuk menghasilkan komposisi pektin yang tepat dan cita rasa yang baik.

Jelly merupakan makanan yang kaya kandungan serat, terdiri dari 2 jenis serat makanan sekaligus yaitu serat larut dan serat tidak larut dan rendah kalori. Jelly, dalam sekian banyak jenis makanan, yang paling kaya kandungan serat makanannya, mencapai 80,9gr dalam 100gr. Salah satu Merk Jelly yang terkenal di Indonesia adalah jelly Inaco.

Komposisi Jelly inaco
air
gula
nata de coco
karagenan
pengatur kemasan
asam sitrat
perisa buah
sari buah
pengawet kalium sorbat
pewarna makanan

Beberapa di antaranya merupakan manfaat dan khasiat dariJelly. Seperti yang dilansir dari Magforwomen.

1. Membantu Mengurangi Risiko Penyakit Arthritis
Jelly terbuat dari gelatin alami yang dapat membantu untuk meningkatkan pelumasan sendi dan mencegah kondisi arthritis pada perempuan. Jelly juga membantu mengurangi peradangan yang disebabkan oleh nyeri sendi.

2. Dapat Mengurangi stres
Asam amino esensial yang hadir dalam Jelly membantu dalam mengurangi stres. Hal ini juga membantu untuk mengurangi tanda-tanda depresi ringan pada perempuan.

3. Dapat Menyehatkan kulit
Jelly mengandung asam amino alami, yang baik untuk kulit. Ini membantu dalam pembentukan sel-sel baru dalam tubuh. Kandungan tersebut juga membantu mencegah tanda-tanda normal dari penuaan. Lainnya, Jelly baik untuk produksi kolagen. Jelly kaya asam aspartat, yang membantu dalam proses regenerasi sel.

4. Untuk Memelihara kesehatan rambut
Jelly kaya sumber asam folat, yang membantu untuk menjaga kesehatan rambut. Hal ini membantu untuk mencegah masalah rambut yang menipis dan rontok.

5. Baik untuk Mengontrol Berat Badan
Jelly rendah kalori, sehingga hal bisa menjaga berat badan yang ideal. Tidak seperti produk manis lainnya, tidak terlalu tinggi kandungan gula.

6. Membantu untuk Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Jelly kaya akan karbohidrat dan vitamin B yang membantu untuk meningkatkan kekebalan tubuh Anda. Kebanyakan orang lebih memilih untuk mengonsumsi Jelly setelah sesi latihan atau saat mereka mengalami depresi.

7. Membantu untuk Mengurangi Kolesterol yang Jahat
Semua orang tahu tentang tingkat kolesterol jahat dalam tubuh yang bisa menyebabkan serangan jantung. Jelly membantu mengurangi kolesterol jahat, yaitu LDL, dan meningkatkan kadar kolesterol baik dalam tubuh.

8. Mengurangi Gangguan Kulit Jelly memiliki jejak Inositol dan Niacin, yang membantu mencegah gangguan kulit. Bahkan, seringnya mengonsumsi Jelly membantu mengurangi gangguan kulit seperti rosacea dan jerawat.

Walau memiliki banyak manfaat, sebaiknya tidak mengosumsi jelly berlebihan karena dikhawatirkan dapat menyebabkan batuk dan sakit tenggorokan pada anak anda. Demikian informasiyang dapat kami sampaikan. Semoga bermanfaat.


Baca Juga :


Komentar

Postingan Populer

Distributor Snack Curah Harga Grosir

Distributor Keripik Ceker di Surabaya

Snack Curah Murah Surabaya