Kelebihan Dan Kekurangan Menjalankan Bisnis Kacang Atom

Kelebihan Dan Kekurangan Menjalankan Bisnis Kacang Atom – CAMILAN NUSANTARA


Bisnis makanan ringan memang terus cemerlang dari waktu ke waktu. Makanan ringan sangat popular di Indonesia dan disukai oleh banyak kalangan. Dari anak-anak hingga orang tua menyukai makanan ringan berbahan kacang. Salah satunya adalah kacang atom yang memiliki banyak penggemar di tanah air. Hal ini menjadikan peluang usaha kacang atom sangat terbuka lebar untuk menambah penghasilan.

Kacang atom merupakan makanan ringan berbahan kacang yang memiliki kulit luar bewarna putih, hal inilah yang menjadikannya sebagai ciri khasnya, yang sangat berbeda dengan jenis olahan lain yang sama-sama terbuat dari kacang. Nama kacang atom sering kali di sebut kacang sanghai. Kacang atom banyak dijual oleh pedagang kaki lima dan supermarket.

Kacang Atom mengandung energi sebesar 533 kilokalori, protein 27,8 gram, karbohidrat 28,8 gram, lemak 38,1 gram, kalsium 87 miligram, fosfor 423 miligram, dan zat besi 3 miligram.  Selain itu di dalam Kacang Atom juga terkandung vitamin A sebanyak 0 IU, vitamin B1 0,06 miligram dan vitamin C 0 miligram.  Hasil tersebut didapat dari melakukan penelitian terhadap 100 gram Kacang Atom, dengan jumlah yang dapat dimakan sebanyak 100 %.

Lantaran rasanya yang enak dan gurih kacang atom ini sering dicari oleh banyak orang, dan karena kacang atom laku keras di pasaran, tak heran jika bisnis kacang atom menjadi salah satu bisnis yang menguntungkan. Anda tertarik dengan bisnis kacang atom! Untuk terjun ke dalam bisnis kacang atom memang tidaklah sulit. Begitupun Anda dapat melihatnya langsung bisnis kacang atom di bawah ini :

Memulai bisnis kacang atom
Bisnis makanan ringan memang menjadi salah satu bisnis yang tidak pernah mati. Begitupun dengan bisnis kacang atom yang menjadi salah satu bisnis makanan ringan berbahan kacang yang menguntungkan. Untuk memulai bisnis kacang atom ini tidak sulit. Bisa di mulai dengan mudah dengan modal yang kecil. Anda dapat memualai bisnis kacang atom di rumah.

Pelaku bisnis kacang atom
Bisnis kacang atom ini bisa dan cocok dijalankan oleh semua orang. Anda yang kini bingung mencari pilihan bisnis yang tepat. Dengan kemauan dan minat yang tinggi maka bisnis kacang atom ini dapat Anda jalankan dengan mudah. Mulai para ibu rumah tangga, pelajar, ataupun mahasiswa Anda dapat menerjuni bisnis kacang atom dengan mudah.

Konsumen kacang atom
Konsumen kacang atom memang tidaklah sulit, konsumen kacang atom cukup besar mulai dari anak-anak hingga orang tua. Rasa kacang atom yang nikmat membuat makanan ringan ini laris manis di pasaran.

Bahan baku kacang atom
Dalam menjalankan bisnis kacang atom memerlukan bahan baku untuk pembuatannya. Untuk membuat kacang atom membutuhkan bahan baku berupa minyak goreng, kacang tanah kupas, tepung terigu, bawang putih, telur, bumbu kering, penyedap dan bahan lainnya.

Peralatan bisnis 
Dalam bisnis kacang atom membutuhkan beberapa peralatan penting diantaranya wajan penggorengan, kompor dan gas , peralatan penggorengan, mesin penghilang minyak, mesin sealer, timba dan wadah, timbangan,  penggiling bumbu, nampan dan serbet serta peralatan lainnya.

Lokasi strategis untuk berjualan kacang atom
Dalam berjualan kacang atom, Anda bisa memasarkannya dengan cara membuka toko atau agen kacang atom. Juga bisa memasarkan kacang atom dengan menitipkannya ke toko, warung atau supermarket.

Karyawan bisnis kacang atom
Karyawan dalam menjalankan bisnis kacang atom bisa menggunakan satu orang dahulu untuk permulaan. Atau anda juga dapat mengajak kerabat dekat anda untuk menjalankan bisnis kacang atom ini. 

Harga jual kacang atom
Untuk mengetahui harga kacang atom dipasaran, anda dapat melakukan suvey pasar. Setelah itu anda baru dapat menentukan harga untuk produk kacang atom anda. sebaiknya jika harga yang anda tawarkan tidak terlalu mahal, setidaknya standar tapi masih memberikan keuntungan untuk anda.

Keuntungan bisnis kacang atom
Kacang atom merupakan salah satu camilan yang banyak dicari orang, hal ini membuat para pelaku bisnis kacang atom memperoleh banyak keuntungan. 

Kekurangan bisnis kacang atom
Segi kekurangan bisnis kacang atom ialah adanya tingkat persaingan yang tinggi dan ketat. Sehingga dalam berjualan kacang atom dapat diminimalisir dengan menjual harga kacang atom lebih murah namun tetap memiliki kualitas yang unggul.


Baca Juga :

Komentar

Postingan Populer

Distributor Snack Curah Harga Grosir

Distributor Keripik Ceker di Surabaya

Snack Curah Murah Surabaya