Inilah Olahan Jengkol Yang Popular Di Masyarakat

Inilah Olahan Jengkol Yang Popular Di Masyarakat – Camilan Nusantara

 

Buat para pecinta jengkol, jengkol merupakan makanan yang nikmat. Meskipun begitu, karena memiliki bau yang menyengat, tidak semua orang menyukai makanan yang termasuk jenis polong-polongan ini. Padahal jika jengkol diolah dengan benar, jengkol bisa menjadi salah satu makanan yang bikin nagih loh.

Jengkol biasa dimasak dengan banyak bumbu supaya baunya tidak terlalu menyengat, namun tidak semua olahan jengkol menggunakan banyak bumbu. Nah cari tahu olahan makanan apa saja sih yang terbuat dari jengkol yukk..

1.    Balado Jengkol
Olahan satu ini pasti sudah sering kamu temui di restoran masakan padang. Jengkol dengan bumbu cabai merah ini bercita rasa pedas gurih, dan sangat cocok dinikmati dengan nasi hangat. Bumbu yang digunakan antara lain bawang merah, bawang putih, kemiri, cabe besar, daun salam, sereh.

2.    Semur Jengkol
Olahan jengkol satu ini sering ditemui di warung-warung nasi uduk. Kadang dimasak bersamaan dengan kentang, potongan tahu atau tempe. Bumbu-bumbu yang digunakan adalah bawang merah, bawang putih, batang serai, daun salam, merica dan kecap.

3.    Kerupuk Jengkol
Tak melulu menjadi lauk untuk nasi, jengkol juga banyak diolah menjadi camilan. Dahulu kerupuk jengkol yang banyak dijual diwarung-warung hanya memiliki rasa original, kini banyak inovasi dari camilan kerupuk tersebut. Rasa yang banyak dijumpai seperti balado pedas, bumbu barbeque bahkan jagung bakar.

4.    Gulai Jengkol
Kalau kamu biasanya makan gulai yang berbahan dasar daging, tidak ada salahnya untuk mencoba olahan gulai jengkol. Cita rasa dan tekstur khas jengkol ditemani kuah gulai akan sangat menyatu disandingkan dengan nasi hangat. Bumbu-bumbu yang digunakan antara lain seperti, bawang merah, bawang putih, ketumbar, cabe keriting, cabe rawit, jahe, kunyit, lengkuas dan serai.

5.    Rendang Jengkol
Bumbu yang digunakan sebetulnya sama saja dengan bumbu rendang daging yang biasa kamu temui direstoran masakan padang. Hanya saja, daging yang biasa menjadi bahan utama pada rendang, diganti dengan jengkol. Bumbu yang digunakan adalah santan, daun jeruk, laos, sereh, bawang merah, bawang putih, kemiri, cabai, merica, gula dan garam.

6.    Jengkol Penyet
Selain ayam dan bebek, jengkol juga bisa diolah menjadi penyetan. Cukup goreng jengkol yang sudah direndam selama semalaman penuh sampai jengkol merekah. Kemudian haluskan bumbu seperti bawang putih, bawang merah, terasi, cabai rawit, garam, gula, dan gula. Masukkan jengkol goreng dan campur dengan bumbu sambal sambil diulek di atas cobek.

7.    Sate jengkol.
Sebenarnya jenis ini sama dengan rendang jengkol. Hanya saja seperti pada umumnya sate, sate jengkol inipun disajikan dengan cara ditusuk. Biasanya sate jengkol ini lebih dominan dinikmati sebagai snack atau pelengkap menu utama saja.


Baca Juga :

Komentar

Postingan Populer

Distributor Snack Curah Harga Grosir

Distributor Keripik Ceker di Surabaya

Snack Curah Murah Surabaya