Makanan Khas Di Berbagai Daerah Indonesia Yang Terbuat Dari Ikan

Makanan Khas Di Berbagai Daerah Indonesia Yang Terbuat Dari Ikan – Camilan Nusantara


Ikan adalah salah satu makanan favorit banyak orang, termasuk orang Indonesia. Mulai dari ikan air tawar juga air laut. Banyak sekali cara yang dapat dilakukan untuk memasak ikan, seperti digoreng, dibakar atau membuat pepes ikan. Saat memasak ikan juga tentunya tak bisa sembarangan. Saat menggoreng panasnya harus sampai 180 derajat karena penggorengan dengan minyak goreng memang memerlukan panas yang tinggi. Selain itu, cara yang juga dinilai baik untuk memasak ikan adalah dengan dikukus.

Ikan dikenal sebagai salah satu sumber protein yang baik bagi tubuh, selain daging dan ayam. Namun, penduduk Indonesia masih tergolong rendah dalam hal mengonsumsi ikan, terutama penduduk di pulau Jawa. Di Jawa, konsumsi ikan masih 32 kg per kapita per tahun, sementara di Sumatera dan Kalimantan konsumsi ikannya antara 32-43 per kapita per tahun, dan di Indonesia bagian timur sebanyak 40 kg per tahun, menurut data dari Kementerian Kelautan dan Perikanan. Padahal, manfaat makan ikan sangat banyak, terutama pada anak-anak yang masih dalam masa pertumbuhan.

Nah, seperti yang kita ketahui indonesia adalah Negara yang kaya. Bahkan di bidang makanan, indonesia juga kaya akan kuliner khas setiap daerah. Termasuk masakan berbahan dasar ikan ini. di setiap daerah Indonesia memiliki makanan olahan ikan yang berbeda-beda, dan tentunya maknyuss. Penasaran olahan ikan khas masakan indonesia? Berikut ulasannya.

1. Gulai ikan patin khas Jambi.
Gulai ikan patin adalah masakan yang populer di masyarakat Jambi. Gulai ini dimasak dengan menggunakan tempoyak yaitu daging buah durian yang telah difermentasi. Selain tempoyak, bumbu lain yang digunakan dalam pembuatan gulai ikan patin ini adalah cabe merah, lengkuas, serai, kunyit, bawang merah dan bawang putih. Tetapi ada juga yang memilih mengganti tempoyak dengan santan kelapa untuk menghindari bau dan rasa tempoyak yang cukup menyengat.

2. Gohu ikan khas Ternate.
Gohu ikan adalah salah satu masakan khas Ternate. Gohu ikan dibuat dari ikan tuna mentah yang dicampur dengan cabe rawit serta bumbu lainnya. Tidak heran bila banyak orang menyebutnya sebagai sashimi Ternate.

3. Otak-otak khas Kepulauan Riau.
Otak-otak adalah salah satu makanan khas di Kepulauan Riau, baik di Batam, Tanjung Pinang, maupun di Pulau Penyengat. Cara memasaknya, adonan otak-otak yang terdiri dari ikan tenggiri, tepung sagu serta bumbu-bumbu, dibungkus dengan daun kelapa dan kemudian dibakar dengan bara api.

4. Pempek khas Palembang.
Pempek atau Empek-empek adalah makanan khas Palembang yang terbuat dari ikan dan sagu. Ikan yang biasa digunakan untuk menu ini adalah ikan tengiri. Sebenarnya sulit untuk mengatakan bahwa pempek pusatnya adalah Palembang karena hampir di semua daerah di Sumatera Selatan memproduksinya.

5. Seruit khas Lampung.
Seruit adalah makanan khas provinsi Lampung, Indonesia, yaitu masakan ikan yang diolah dengan cara digoreng atau dibakar dicampur dengan sambal terasi, tempoyak (olahan durian) atau mangga. Jenis ikan yang biasa dipilih untuk menu ini adalah ikan sungai seperti belide, baung, layis dan lainnya.

6. Sate bandeng khas Banten.
Sate bandeng merupakan makanan khas Banten. Berbeda dengan ikan bandeng biasa, daging sate bandeng empuk dan tidak bertulang. Karena kekhasannya, sate bandeng menjadi oleh-oleh dari Banten.

7. Sup ikan jantung pisang khas Palu.
Sup ikan jantung pisang adalah makanan khas Sulawesi Tengah, tepatnya di Kota Palu. Makanan dengan cita rasa asam pedas yang segar ini, menggunakan ikan kakap sebagai bahan utamanya.

8. Ikan peletuk bumbu kuning khas Kalimantan Barat.
Masakan yang menggunakan ikan gurame ini banyak digemari masyarakat, terutama Kalimantan Barat karena rasanya yang kelezatannya. Cara membuat masakan ini juga tidak terlalu rumit, cukup dengan membersihkan ikan yang akan dimasak, kemudian masukan ke dalam wajan bersamaan dengan bumbunya. Kemudian tambahkan air dan masak dengan menggunakan api sedang.

9. Sate ikan lilit khas Bali.
Sate lilit termasuk hidangan andalan dari Bali. Umumnya terbuat dari cincangan daging ikan, kelapa parut dan bumbu halus yang kaya rempah. Makin wangi jika memakai batang serai untuk tusukan sate.

10. Ikan cakalang rica-rica khas Manado.
Masakan ikan cakalang rica-rica ini menggunakan bahan utama ikan cakalang yang dimasak dengan cara digoreng dengan campuran bumbu-bumbu khas Manado. Kelezatan ikan cakalang yang dibalur dengan sambal khas Manado yang pedas akan memanjakan lidah kamu.

11. Bandeng presto khas Semarang.
Siapa yang tidak kenal makanan khas Semarang yang sering dibawa sebagai oleh-oleh ini. Bandeng tanpa duri yang dimasak dengan panci tekanan tinggi ini, sangat cocok dipasangkan dengan nasi putih panas serta sambal.

12. Ikan pindang khas Makassar.
Palumara atau ikan pindang khas Makasar. Palumara merupakan salah satu masakan khas Makasar yang jenis masakannya mirip dengan pindang bandeng. Perpaduan antara kuah segar yang pedas dipadukan dengan cita rasa ikan pindang membuat masakan ini sangat cocok untuk dijadikan hidangan keluarga.

13. Ikan kembung khas Padang.

Kota Padang memang sudah terkenal dengan berbagai masakan lezatnya, ikan kembung khas padang ini salah satunya. Ikan kembung yang dimasak dengan bumbu khas Padang dengan kuah kental manis dan pedas akan memberikan sensasi tersendiri bagi yang memakannya.


Baca Juga :



Komentar

Postingan Populer

Distributor Snack Curah Harga Grosir

Distributor Keripik Ceker di Surabaya

Snack Curah Murah Surabaya