Resep Membuat Kerupuk Rengginang Enak, Gurih, Dan Renyah

Resep Membuat Kerupuk Rengginang Enak, Gurih, Dan Renyah - CAMILAN NUSANTARA


Bagi anda yang tinggal di daerah jawa dan sekitarnya tentunya anda sudah tidak asing lagi dengan kue kering rengginang atau kerupuk rengginang ini bukan? Rengginang adalah sejenis kerupuk tebal yang terbuat dari nasi atau beras ketan yang dikeringkan dengan cara dijemur di bawah panas matahari lalu digoreng panas dalam minyak goreng dalam jumlah yang banyak. Agak berbeda dari jenis kerupuk lain yang umumnya terbuat dari adonan bahan yang dihaluskan seperti tepung tapioka atau tumbukan biji melinjo, rengginang tidak dihancurkan sehingga bentuk butiran nasi atau ketannya masih tampak. Seringkali rengginang dibuat dari nasi sisa yang tak termakan, lalu dijemur dan dikeringkan untuk kemudian digoreng dan dijadikan rengginang.

Di Jawa Tengah juga dikenal penganan yang sama yang disebut intip goreng. Perbedaan antara intip goreng dan rengginang adalah ukuran dan bahan bakunya. Rengginang terbuat dari bahan beras ketan, sementara intip terbuat dari kerak nasi sisa menanak yang melekat pada dandang yang kemudian dikeringkan dan digoreng. Dan intip berukuran lebih besar daripada rengginang karena dicetak dari dasar dandang atau periuk penanak nasi. Kerupuk rengginang termasuk makanan yang cukup diminati oleh masyarakat luas karena rengginang memiliki rasa yang enak, gurih, renyah, dan berbeda dari kerupik lainnya. Rasa yang khas dari kerupuk rengginang memang begitu nikmat untuk dinikmati di saat berkumpul atau bersantai bersama keluarga, seperti saat nonton tv. 

kerupuk rengginang ini biasa ditemui saat acara-acara tertentu, seperti pada saat acara hajatan, anda pastinya tahu kan acara hajatan itu apa? acara hajatan adalah acara pernikahan atau acara khitanan. dalam acara hajatan biasanya kerupuk rengginang selalu ada dan wajib untuk disediakan di meja tamu sebagai salah satu hidangan camilan tamu.

Nah untuk anda yang penasaran akan rasa enak, gurih, dan renyah nya rengginang dan ingin membuatnya namun tidak tahu cara nya. Anda bisa menyimak dan mempraktekan langsung dengan Resep Membuat Kerupuk Rengginang Enak, Gurih, Dan Renyah dibawah ini.

Bahan-bahan yang haris disiapkan :
  • 800 gram beras ketan
  • 5 butir bawang outih ( dihaluskan )
  • 1 sendok teh terasi
  • 1 sendok teh garam
  • 300 mili liter air

ALat Yang Digunakan :
  • Cetakan berukuran bundar yang berdiameter 4 centi meter 

Langkah-langkah :
  1. Pertama-tama, rendam beras ketan didalam air selama kurang lebih tiga jam. setelah itu kukus dalam dandang sampai ketan setengah matang.
  2. Kemudian didihkan 300 mili liter air, tambahkan bawang putih, garam dan terasi. jangan lupa sambil diaduk-aduk sampai larut. masukkan ketan lalu masak hingga airnya berkurang dan asat ( habis ). jika ingin ketannya berwarna warni tetesin pewarna makanan menurut selera.
  3. Selanjutnya pindahkan ketan yang sudah diberi bumbu tadi kedalam sebuah dandang. kukus selama kurang lebih 25 menit sampai matang. setelah matang , angkat lalu keluarkan.
  4. Selagi masih panas, ketan dicetak kedalam sebuah cetakan yang sudah disiapkan tadi. setelah semuanya selesai kemudian jemur diterik sinar matahari hingga  mengering.
  5. Setelah proses pengeringan, langkah selanjutnya adalah ketan sudah siap untuk digoreng bun . bunda siapkan terlebih dahulu minyak gorengnya, paanskan.
  6. Goreng hingga rengginang mekar dan matang kriuk renyah. angkat, dan ulangi hingga semua selesai digoreng.
  7. Rengginang enak dan renyah pun siap untuk disajikan.




Baca Juga :

Komentar

Postingan Populer

Distributor Snack Curah Harga Grosir

Distributor Keripik Ceker di Surabaya

Snack Curah Murah Surabaya