Resep Membuat Samosa Kering Yang Mudah

Resep Membuat Samosa Kering Yang Mudah - CAMILAN NUSANTARA


Apakah anda sudah tahu dan mengenal dengan cemilan Samosa ? Makanan yang satu ini memang belum banyak dikenal dikalangan masyarakat kita. Selain paratha (disebut juga roti cane/canai atau roti maryam), India juga memiliki jajanan khas yang kini menyebar di berbagai penjuru dunia, termasuk Indonesia. Salah satunya adalah samosa, sejenis kue pastry dari India yang biasanya dilipat berbentuk segitiga dengan isian berbagai macam sayuran atau daging berbumbu. 

Di Indonesia, ada samosa basah dan ada juga samosa kering yang krispy. Samosa kering merupakan salah satu makanan khas yang berasal dari Timur Tengah. Samosa termasuk jenis makanan kering atau renyah karena dibuat dengan cara digoreng, dan didalamnya diberi isian abon nikmat.

Dan kali ini, kami akan berbagi resep samosa kering, yang sangat pas untuk dijadikan camilan ringan Anda sekeluarga. Resep samosa basah sudah cukup banyak, jadi, samosa kering ini pasti bisa Anda jadikan reserensi untuk membuat samosa. 

Bahan-bahan
- 10 lembar kulit spring roll pastry (ukuran sedang)
- 100 gram daging ayam goreng
- 1 sdm bumbu kari instan
- 1/2 sdm gula pasir
- 1/2 sdt garam halus

- 1 ruas lengkuas, memarkan
- 1/2 sdt ketumbar
- 3 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- Air secukupnya
- 1 sdm terigu

Cara Membuat

  1. Kulit spring roll pastry masing-masing dibagi 2 atau 3 (tergantung besar-kecilnya ukuran samosa yang diinginkan) sehingga bentuknya menjadi memanjang. Sisihkan. 
  2. Haluskan bawang merah, ketumbar, dan bawang putih. Kemudian tumis hingga harus bersama dengan bumbu kari instan. 
  3. Masukkan daging ayam goreng yang sudah disuwir-suwir halus. Tambahkan lengkuas, garam, dan gula. Masukkan air secukupnya, lalu masak hingga kering. 
  4. Ambil selembar kulit spring roll, bentuk contong segitiga, lalu masukkan bahan isi. Gulung bentuk segitiga, kemudian rekatkan dengan cairan lem terigu (dibuat dari terigu dan sedikit air). Lakukan sampai adonan habis. 
  5. Goreng samosa dengan minyak panas hingga kering dan kecoklatan. 
  6. Kemudian angka dan tiriskan minyaknya, lalu masukkan dalam toples yang kedap udara.


Baca Juga :


Komentar

Postingan Populer

Distributor Snack Curah Harga Grosir

Distributor Keripik Ceker di Surabaya

Snack Curah Murah Surabaya