Cara Membuat Kue Coklat Untuk Lebaran

Cara Membuat Kue Coklat Untuk Lebaran – CAMILAN NUSANTARA


Kue kering adalah istilah yang sering digunakan untuk kue yang bertekstur keras tetapi renyah yang memiliki kadar air yang sangat rendah karena dibuat dengan cara di oven. Kue kering memiliki daya tahan yang cukup lama, Bahan yang umum digunakan utuk pembuatan kue kering diantaranya tepung beras, tepung ketan, terigu ataupun sagu, tepung tapioka, mentega, gula, dan telur. Kue kering yang dioven biasanya di sebut cookies. Di Indonesia ada banyak ragam kue kering, antara lain kastangel, nastar, putri salju, kue kacang, kue coklat dan masih banyak lagi. Pada umumnya kue-kue kering ini disuguhkan pada momen Idul Fitri.

Kue coklat ini memiliki rasa yang sangat enak dan manis, tak heran kue ini banyak di gemari dikalangan anak-anak, namun tak hanya anak-anak saja, kue ini juga di sukai oleh berbagai kalangan. Selain sebagai kue lebaran, kue ini juga cocok dijadikan sebagai camilan dikala santai, oleh sebab itu kali ini kami akan membagikan resep special dalam membuat kue coklat. Bahan-bahan dari kue ini mudah di dapat dan proses membuatnya cukup mudah. Penasaran resep membuat kue coklat ini? Dari pada banyak bicara langsung aja yuk persiapkan bahan-bahannya.

Bahan yang diperlukan :
–          Mentega 160 gram
–          Gula Halus 125 gram
–          Vanili ½ sendok teh
–          Kuning Telur 2 butir
–          Putih Telur 1 butir
–          Tepung terigu protein rendah 225 gram
–          Tepung maizana 25 gram
–          Susu bubuk 25 gram ( aku suka pake susu punya anakku )

Bahan pelengkap :
–          Coklat masak pekat 150 gram, lelehkan

Cara membuat kue coklat:
  1. Kocok mentega dan gula halus hingga lembut dan putih. Masukkan telur sambil terus dikocok sampai lembut.
  2. Campur tepung terigu, tepung maizena, vanili, susu bubuk, kemudian masukkan ke dalam adonan kue kering tadi,campur hingga adonan menjadi lembut.
  3. Ambil adonan sedikit, kemudian giliing dengan ketebalan 0,3 cm . Bentuk bulan sabit atau apa aja sesuai selera kita yaa, letakkan dalam loyang yang sebelumnya udah di oles margarin.
  4. Panggang dalam oven selama 35 menit dengan suhu 120 derajat celcius, angkat dan dinginkan.
  5. Ambil kue kering yang udah dingin, celupkan seluruh bagian kedalam coklat leleh hingga rata. Kemudian letakkan di nampan yang lebar (beri jarak di setiap coklat supaya hasilnya nanti tidak menempel). Kemudian diamkan kue coklat di dalam suhu ruang, supaya coklatnya membeku. 
  6. Setelah beku, susun di dalam toples, kemudian tutup rapat biar tetap renyah yaa.
  7. Kue Coklat siap untuk disajikan.



Baca Juga :

Komentar

Postingan Populer

Distributor Snack Curah Harga Grosir

Distributor Keripik Ceker di Surabaya

Snack Curah Murah Surabaya